Sosok KTM RC125 sportbike full-fairing bulan depan bakal dipamerkan di EICMA Show 2013 di Milan. Pabrikan asal Austria ini akan menampilkan KTM RC200 dan KTM RC390, pula.
Dua model terakhir ini juga bergaya sportbike full-fairing. Ketiganya menggunakan basis KTM Duke.
Wajahnya sudah diperlihatkan, hanya saja belum memiliki striping. Hanya warna putih pada fairing serta kelir jingga di rangka terali dan velg.
KTM RC125 diyakini menggendong mesin 125cc dengan tenaga 15 hp dengan bobot 125 kg. Untuk RC200 berdaya 25 hp dan memiliki berat 129,5 kg. Sedangkan RC390 mampu melemparkan tenaga 43 hp dan berbobot 139 kg.