India Siap Uji Coba Kapal Selam Nuklir Pertama di Laut Terbuka



 
NEW DELHI--Kapal selam berenergi nuklir produksi India siap untuk uji coba pelayaran di perairan terbuka sebelum dioperasikan penuh. Perdana Menteri India, Manmohan Singh, mengumumka pada Sabtu (10/8).

India mengungkapkan rencana konstruksi kapal selam asli buatannya berbobot mati 6.000 ton yang dinamai INS Arihant (Penghancur Musuh dalam Bahasa India) pada 2009, sebagiab agian dari proyek konstruksi lima  kapal perang bertenaga nuklir.

Singh mendeskripsikan perkembangan itu sebagai 'kemajuan luar biasa besar dalam kemampuan teknologi asli anak bangsa. Ia juga berharap bisa menyaksikan kapal selam itu segera beroperasi.

Arihant, menurut keterangan resmi Departemen Pertahanan India, ditenagai oleh reaktor nuklir 85 megawatt dan mampu melaju secepat 24 knot. Kapal itu dirancang untuk diawaki 95 kru.